Tulang merupakan bagian tubuh manusia yang paling keras. Tulang berfungsi sebagai tempat melekatnya otot tubuh sehingga tulang juga disebut alat gerak pasif. Selain itu, tulang juga berfuungsi untuk memberi bentuk pada tubuh, sebagai pengahasil sel darah merah, tempat menyimpan kalsium dan posfor dan melindungi alat tubuh yang vital. Pada umumnya, dalam tubuh seorang manusia terdapat 206 jenis tulang yang sangat bervariasi dari segi bentuk maupun ukurannya.
Meskipun tulang kita keras, ternyata tulang kita sangat kuat dan ringan. Secara ratar-rata berat seluruh tulang orang yang sudah dewasa hanya berkisar antara 5-9 kilogram saja. Bayangkan saja jika tulang-tulang kita berat, pasti akan bergerak sangat lambat seperti kura-kura. Disamping itu ternyata di dalam tulang juga tersembunyi beberapa keajaiban yang tidak kita sadari di dalam kehidupan sehari-hari. Beberapa keajaiban itu antara lain :
1.Tonggak beruas tetapi lentur
Di dalam tubuh kita terdapat tulang yang fungsinya sama seperti per yang ada pada kenderaan, yaitu sebaggai peredam getaran. Tulang itu adalah tulang belakang. Tulang belakang terdiri atas 33 buah tulang yang kuat dan lentur. Tentu saja tulang belakang ini berfungsi untuk meredam getaran-getaran pada saat kita berjalan, berlari dan menaiki kenderaan. Hal ini dikarenakan agar getaran-getaran tersebut tidak mengganggu sistem kerja dan juga organ-organ lainnya. Perlu kita ketahui, jika tulang belakang kita tidak lentur dan tidak dapat bergerak, maka otak akan menerima getaran yang sangat kuat ketika kita berjalan. Getaran ini akan berdampak buruk bagi kinerja otak kita nantinya.
2.Mampu mereparasi diri sendiri
Apabila mengalami kerusakan. Sesaat setelahnya tulang akan segera sel-sel osteoblasnya untuk memperbaiki bagian yang rusak tersebut. Hal ini bersifat penting karena tulang harus dikembalikan pada susunan semula secepatnya agar tidak mengganggu organ lainnya. Proses ini berlangsung hanya dalam beberapa jam saja. Sel-sel osteoblas ini akan membentuk palang mengikat yang akan mengikat bagian yang rusak tersebut. Itu sebabnya mengapa bagian tulang yang sedang dalam masa penyembuhan akan akan terasa menonjol. Setelah proses perbaikan ini selesai, belat dan juga pecahan-pecahan tulang ini akan dimakan oleh sel-sel osteoklas sampai bersih.
3.Pabrik yang tak pernah lelah
Tulang merupakan pabrik darah dalam tubuh kita. Tulang bertuggas membuat sel darah merah dan sel darah putih, serta membentuk keping darah(trombosit). Pabrik darah ini selalu bekerja sangat sibuk. Setiap detiknya, sumsum tulang harus menganti ± 3.000.000 sel darah merah yang mati. Selain itu, sumsum tulang juga harus mengganti sebanyak 1,6 juta sel darah putih setiap detiknya. Sehingga bila kita hitung dalam sehari sumsum tulang memproduksi 260 miliar sel darah merah dan 135 miliar sel darah putih.
4.Gudang penyimpanan
Tulang adalah gudangg penyimpanan hampir seluruh unsur-unsur mineral yang tersimpan di dalam tubuh. Tulang menyimpan 99% seluruh simpanan kalsium tubuh, 88% fosfor, sedikit tembaga dan unsur-unsur lainnya. Sebagai kewajibanya tulang harus bekerja selama 24 jam sehari.
5.Ternyata lebih kuat daripada beton
Tulang yang merupakan suatu hasil rekayasa yang sungguh mengagumkan. Dengan berat yang sama, ternyata tulang paha seseorang lebih kuat dari pada beton padat. Hal itu dapat dibuktikan oleh kekuatan tulang pada saat menahan berat badan saat kita berjalan, tulang paha akan mendapat tekanan sebesar 80 kg/ Cm. Tekanan ini sangat besar sekali, cukup untuk menghancurkan tembok rumah kita. Selain itu, ternyata tulang paha juga dapat menahan berat sebuah mobil kecil yyang beratnya hampir satu ton.
sesuatu yang sangat bidahsyat dan sangat tragis bila tidak kita Syukuri dab Menjaganya.
huewaaaa...
BalasHapusjd gtu y?
luar biasa y, sempurna bgt mmg ciptaan Allah :D
smga kita smua slalu bersyukur y:)
iyaa.. kalau kita enggak punya tulang gimana yaa?? harus bersyukur.. :)
BalasHapusTapi, tetep aja orang jawa enggak punya tulang.. hehehehe
subhanallah...
BalasHapusmaha suci Engkau Allah akan semua yg telah Engkau ciptakan...
harus banyak-banyak bersyukur akan semua nikmat ini
BalasHapusgood post fadly^_^
waaaahhhhhhhhh.........
BalasHapusternyata tulang tuh gak cuma sbagai alat gerak ajah y.....
bnyak juga trnyata fungsi nya.....
hhhhmmmmmmmmmm...........
bnyak2 bersyukur deh krna qta mmpunyai tulang yang multi fungsi........
coba klo gak ada tulang.
apah jdi nyah y???????????
good post kak........
jdi bnyak tau lgi ttg tulang....
hehehehehe
:)
....bagus Fadli...
BalasHapusayo gimana dong usahanya supaya temenmu pada mampir di blog-mu dan mendapatkan informasi inspiratif ini kemudian mengambil kesempatan untuk posting komen...
Ok?
take care